Bulan Agustus 2015, harga-harga di DKI Jakarta mengalami inflasi 0,51 persen. Laju inflasi Tahun 2015
mencapai 2,48 persen dan laju inflasi tahun ke tahun DKI Jakarta 7,40 persen.
Inflasi yang terjadi pada bulan Agustus disebabkan naiknya harga-harga pada kelompok pendidikan,
rekreasi dan olah raga. Enam kelompok pengeluaran mengalami kenaikan indeks/inflasi yaitu kelompok
pendidikan, rekreasi dan olah raga 2,61 persen; kelompok makanan jadi, minuman, rokok & tembakau
1,48 persen; kelompok bahan makanan 1,26 persen; kelompok kesehatan 0,39 persen; kelompok
perumahan, air, listrik, gas & bahan bakar 0,33 persen; dan kelompok sandang 0,01 persen.
Sedangkan satu kelompok lainnya mengalami penurunan indeks/deflasi yaitu kelompok transpor,
komunikasi dan jasa keuangan 0,95 persen.